Selain rasa roti yang berkualitas, kemasan roti pun sangat berpengaruh terhadap kesuksesan penjualan. Apalagi di zaman sekarang ini, ide-ide unik dan kreatif pun bermunculan mengikuti perkembangan zaman.
Kemasan produk jangan dianggap sepele. Melalui kemasan produk dan tulisan di kemasan tersebut inilah kita bisa mengetahui informasi produk juga cita rasa seni dari pembuat roti. Apalagi jika rasa rotinya yang enak. Dalam berkompetitif sesama usaha roti pun, kemasan akan menjadi salah satu pilar keberhasilan promosi penjualan. Sesuai dengan Teori dan Unsur Marketing Mix 7 P yaitu: Product, Price, Promotion, Place, Participant, Process, dan Packaging.
Dilansir melalui kabarbisnis : Packaging Produk seperti apa yang mampu menarik perhatian konsumen? Simak uraian berikut :
Warna dasar : warna dasar mencerminkan produk yang ditawarkan. Contoh semisal untuk roti adalah warna putih.
Memiliki ciri khas : ciri khas tersendiri dari packaging akan memberikan kesan yang berbeda dan akan selalu diingat oleh konsumen.
Informasi Produk : Informasi terkait yang informatif tentang produk semisal makanan sebaiknya menyampaikan informasi yang berhubungan dengan komposisi, kandungan gizi dan lain sebagainya.
Memberi kenyamanan : memiliki tampilan yang bersih dan rapi, bahan packaging yang ramah lingkungan dan lain sebagainya.
Memberi kesan positif : mencantumkan beberapa kata untuk memberikan motivasi atau anjuran melakukan kegiatan positif dan lain sebagainya.
Memiliki kekuatan : packaging harus memiliki kekuatan untuk memberikan stimulan bagi konsumen ketika melihat produk dan ingin membelinya kembali.
Oleh karena itu, jangan hanya sekedar kemasan biasa untuk tampilan usaha roti kita. Maksimalkan ide kreatif dan inovatif agar memaksimalkan penjualan roti. Bahkan melalui kemasan yang menarik inilah usaha roti kita semakin dikenal banyak orang. Gunakanlah Strategi Pemasaran dengan Teori dan Marketing Mix 7 P tersebut dimulai dari sekarang. Jangan ditunda lagi.
Selamat berkreasi!
Comentarios